Polda Metro Jakarta Raya

polda metro jakarta raya

Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya atau Polda Metro Jaya merupakan pelaksana tugas Kepolisian Republik Indonesia di wilayah Provinsi Derah Khusus Ibukota Jakarta. Jabatan kepala kepolisian Daerah dijabat oleh seorang perwira tinggi yang berpangkat Inspektur Jenderal Polisi dan jabatan Wakil Kepala Kepolisian Daerah dijabat oleh seorang perwira tinggi yang berpangkat Brigadir Jenderal Polisi. Tugas utama dari Polda Metro Jaya yaitu memelihara keamanan dan ketertiban, menegakkan hukum, memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat di seluruh wilayah hukum yang menjadi tanggung jawabnya yang meliputi seluruh wilayah Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi. Penggunaan kata Metropolitan yang disandangnya didasarkan atas dasar dari status Kota Jakarta sebagai kota metropolitan dan ibukota negara Republik Indonesia. Sehingga menyebabkan penamaan seluruh kantor polisi yang berada di wilayah DKI Jakarta mulai tingkat Polda, Polres, sampai dengan Polsek menggunakan kata Metro.

Kontak :

Alamat : Jl. Jend Sudirman No. 55 Jakarta Selatan

Email : bidhumas@metro.polri.go.id

Telepon : (021) 5234001

Selengkapnya kunjungi website Polda Metro Jakarta Raya

Peta Lokasi :